NASIONAL

Puji Pertemuan TP3 dengan Jokowi, Anis Matta: Pertemuan yang Keren

Jakarta (SI Online) – Tim Pengawal Peristiwa Pembunuhan (TP3) Enam Laskar Front Pembela Islam (FPI) yang terbunuh di KM 50 Jakarta Cikampek bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Selasa (9/3/2021).

Publik baru mengetahui adanya pertemuan tersebut setelah diungkap Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD dalam jumpa pers yang disiarkan lewat kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa siang.

Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta mengapresiasi pertemuan tersebut Menurutnya, pertemuan itu menunjukkan para pemimpin dan elite mempunyai kematangan demokrasi dan sinyal baik bagi penegakan hukum di di Indonesia

Baca juga: TP3 Bertemu Presiden Jokowi, Amien Rais Bacakan Dua Ayat Al-Qur’an

Baca juga: Bertemu Jokowi, TP3 Ingatkan Bunuh Muslim Tanpa Hak Ancamannya Neraka Jahanam

“Alhamdulillah, kemarin kita melihat para pemimpin dan elite politik menunjukan kematangan demokrasi dan harapan ditegakkannya supremasi hukum yang lebih baik, sungguh pertemuan yang keren,” kata Anis Matta dalam keterangannya, Rabu (10/3/2021).

Dalam kesempatan itu, TP3 menyampaikan aspirasi agar kasus penembakan di KM 50 diusut secara tuntas. Presiden Jokowi pun berjanji menangani kasus tersebut secara transparan.

Anis Matta mengaku sangat bahagia melihat pertemuan yang berlangsung hangat tanpa ketegangan tersebut. Isinya membahas hal yang substansi dan serius karena melibatkan korban jiwa, namun diselenggarakan secara padat, singkat penuh kehangatan.

Anis Matta memprediksi Indonesia semakin dekat keluar dari krisis pandemi dan krisis lainnya bila para pemimpin dan tokoh bangsa menunjukan sikap yang positif seperti itu.

“Iya, kita optimis bangsa ini segera keluar dari krisis akibat pandemi Covid-19 bila semangat pertemuan menyejukkan itu terus dipelihara,” katanya.

1 2Laman berikutnya

Artikel Terkait

Back to top button