OASE

Istikamah Kunci Kemenangan

Apa pun peristiwanya dan sehebat apa pun gonjang-ganjing yang terjadi di muka bumi ini adalah medan juang pembuktian yang harus kita hadapi sebagai ajang pembelajaran dan ajang berserah diri kepada kebesaran Allah Ta’ala.

Oleh karena itu, siapkanlah apa kontribusi yang akan kita berikan untuk Allah dan ad-Diin-Nya. Mulailah dari hal yang setiap hari kita dapat lakukan. Meski hanya dari buang sampah. Perilaku “taubat” inilah yang akan mengantarkan kita pada perilaku memenangkan agama Allah.

Di negeri ini banyak orang yang hafal hadits thaharah, tetapi sampah berserakan dimana-mana. Bahkan di pesantren sekalipun. Sangat jauh berbeda dengan apa yang kita lihat di Jepang. Mereka tidak hapal bahkan tidak tahu tentang hadits thaharah, tetapi mencari tong sampah di Jepang sangat sulit karena memang tidak ada sampah yang tergeletak sembarangan.

Ini semua karena kebiasaan orang Jepang untuk membawa kantong-kantong sampah dalam tas mereka dan membuangnya pada tempat sampah sepulang dari perjalanan. Perilaku “menang” ini yang mengakibatkan di Jepang begitu banyak orang yang berumur panjang dan kebersihan yang elok dipandang mata serta menyehatkan.

Semoga kita senantiasa dikarunia Allah keistikamahan dalam berjuang dan berdakwah. Menyucikan diri dan berperilaku sebagai orang-orang yang pantas untuk dimenangkan Allah Azza wa Jalla dalam kehidupan dunia dan di akhirat kelak. Aamiin Allahumma Aamiin.[]

KH Bachtiar Nasir, Pimpinan AQL Islamic Center, Jakarta.

Laman sebelumnya 1 2 3

Artikel Terkait

BACA JUGA
Close
Back to top button