NASIONAL

Babeh Haikal Ajak Umat Terus Sampaikan Kebenaran

Bogor (SI Online) – Ustaz Haikal Hasan atau yang sering disapa Babeh Haikal mendoakan pemimpin negeri ini agar ke depannya lebih baik. “Doakan agar kedepan biar lebih bae” ajak Haikal kepada jemaah saat kajian bulanan di auditorium Rumah Sakit UMMI Kota Bogor, Kamis (19/9/2019).

Dai kondang asal Betawi ini menegaskan bahwa kelompok orang bertakwalah yang akan mendapatkan kemenangan sejati. “Orang bertakwa pasti menang. Sebaliknya, akan binasa orang yang curang” ujar Haikal.

Ia menegaskan, perjuangan menegakkan kebenaran harus terus dilakukan. “Datang yang hak, batil akan hilang. Kalau yang hak gak dateng-dateng, batil berkuasa. Tapi kalau yang hak berani, batil yang takut,” tegasnya

Pengurus Persaudaraan Alumni 212 ini juga mengingatkan pemimpin agar selalu berhati-hati dalam mengambil keputusan. Hal ini terlihat dalam setiap ceramahnya yang kerap mengkritik lembut terhadap presiden terpilih.

Dalam ceramahnya, Babeh Haikal juga menggambarkan dengan kisah Nabi Ibrahim “Nabi Ibrahim sendiri melawan Raja Nambrud, namun Raja Nambrud dan bala tentaranya kalah karena Nabi Ibrahim berani tampil,” tandasnya.

Kajian Rumah Sakit Ummi rutin dilakukan sebulan sekali dengan mengundang para ulama, habaib yang selama ini aktif dalam perjuangan Islam di Indonesia. Kajian rutin ini dilakukan sebagai bagian dari kegiatan keislaman di Rumah Sakit yang terletak di kawasan Empang, Kota Bogor itu.

rep: laode

Artikel Terkait

Back to top button